Cover Image

ANALISIS DISTRIBUTION SERVICE LEVEL IMPROVEMENT PADA PT. ATRI DISTRIBUSINDO

Ahmad Yani, Wulan Rahma Dewi

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian deskriftif dan komparatif bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa bagaimana proses perbaikan (improvement) pada proses distribusi dapat dilakukan sehingga mampu meningkatkan  Distribution Service Level ditinjau dari beberapa sisi perbaikan. Adapun beberapa perbaikan ini ditinjau dari sisi rantai pasok proses bisnis perusahaan, pertama

Populasi pada penelitian ini keseluruhan strategi, prosedur kerja, ukuran kinerja distribusi yang diukur baik dari sisi internal perusahaan maupun oleh pihak ekternal yang terkait (prinsipal dan customer) selama periode perbandingan tahun 2018 sebelum perbaikan, dengan tahun 2019 setelah perbaikan. Adapun sample sebagai batasan pada penelitian ini data Distribution Service Level untuk produk 4 prinsipal produk Customer goods yang menjadi Client perusahaan dengan 1 Customer yaitu customer yang selama 2018 sd 2019 di-support oleh Atri Distribusindo yaitu salah satu perusahaan ritel/mini market terbesar di Indonesia, dengan seluruh DC nya di support Atri secara Nasional. Uji analisis komparatif dilakukan dengan uji paired test dengan data dilakukan uji normalitas data terlebih dahulu sebagai pra-syarat dapat dilakukannya uji tersebut.

Pengujian Normalitas data dengan menggunakan uji Kolmogorov-Smirnov Z, didapatkan nilai p value sig untuk data SL 2018 & SL 2019 yaitu masing-masing 0.916 & 0.076 dimana nilai Z p value sig > α (0.05) sehingga dapat disimpulkan data berdistribusi normal dan dapat dilakukan pengujian uji komparatif T paired test. Hasil pengujian T paired test menunjukan nilai p value Sig. (2-tailed) menunjukan angka 0.007 dimana p value Sig. (2-tailed) < 0.05 sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pencapaian Distribution Service Level sebelum dengan setelah adanya proses improvement yang dilakukan, dengan arah perubahan adalah peningkatan pencapaian, sehingga proses perbaikan yang dilakukan terbukti efektif dan dapat diterapkan pada operasional distribusi perusahaan.

Kata kunci : Distribution Service Level, Lead Time distribusi, Distribution Requirement Planning, the order to delivery cycle, Fixed Requirement Period, Safety Stock


Full Text:

PDF

References


Assauri, Sofjan. (2016). Manajemen Operasi Produksi .PT. Raja Grafindo Perkasa. Jakarta.

Arikunto, Suharimi. (2010). Prosedur Penelitian.PT. Rineka Cipta. Jakarta.

Gaspersz, Vincent. (2013). All in One 150 Keys Performance Indicators.Tri-Al-Bros Publishing. Bogor.

Gaspersz, Vincent. (2013). Ekonomi Manajerial. Tri-Al-Bros Publishing. Bogor

Haming, Murdifin and Nurnajamudin, Mahfud. (2012). Buku 2 Edisi Revisi Manajemen Produksi Modern. Bumi Aksara. Jakarta

Haming, Murdifin and Nurnajamudin, Mahfud. (2012). Buku 2 Edisi Revisi Manajemen Produksi Modern. Bumi Aksara. Jakarta

Heizer, Jay and Render, Barry. (2009). Buku 1 Edisi Revisi Manajemen Operasi. Salemba Empat. Jakarta.

Heizer, Jay and Render, Barry. (2011). Buku 2 Edisi 9 Manajemen Operasi. Salemba Empat. Jakarta.

Ishak, Aulia. (2010). Manajemen Operasi.Graha Ilmu.Yogyakarta

Kumalaningrum, dkk.(2011). Manajemen Operasi.UPP STIM YKPN.Yogyakarta.

Kuncoro, Mudrajad. (2011). Metode Kuantitatif. UPP STIM YKPN. Yogyakarta.

Martono. (2015). Manajemen Logistic Terintegrasi. PPM. Jakarta

Riduwan. (2012). Edisi Revisi Dasar-Dasar Statistika. Alfabeta. Bandung

Sugiyono. (2010). Statistika Untuk Penelitian. Alfabeta. Bandung.

Sulistyo, Joko. (2010). 6 Hari Jago SPSS 17. Cakrawala.Yogyakarta.

Wahyuni, Titis .(2015).Penggunaan Analisis ABC untuk pengendalian

persediaan barang habis pakai.Journal Vokasi Indonesia. Vol. 3 Nomer 2

Siregar, dan Zahidiputra .(2017). Implementasi Lean Distribution untuk mengurangi Lead Time pengiriman pada system distribusi export.Jurnal Teknologi. Vol. 10 Nomer 1

Siregar, dan Pitaloka .(2018). Lean Distribution untuk Minimasi Keterlambatan Pengiriman Produk Susu. Jurnal Manajemen Transportasi & Logistik. Vol. 5 Nomer 3

Mutaqqin, Aurachman, dan Martini .(2017). Perancangan dan Penjadwalan aktivitas distribusi Household Product menggunakan metode Distribution Requirement Planning di PT XYZ untuk menyelaraskan pengiriman produk ke Ritel. Jurnal Rekayasa Sistem & Industri. Volume 4, Nomor 1

Disney, dkk .(2016). Inventory Management for stockhastic Lead Time with order crossover .European Journal Operational Recearh. 246, 473-486




DOI: https://doi.org/10.58217/joce-ip.v15i1.229

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


LPPM Universitas Insan Pembangunan Indonesia
Jl. Raya Serang Km. 10 Bitung, Curug, Tangerang 15810
Telp. 021-59492836 / 02159492837
Website : http://www.lppm.ipem.ac.id
Email : lppm@ipem.ac.id

 Lisensi Creative Commons Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.